rujak cingur surabaya yg enak ya di jalan ahmad jais

SURABAYA - halo sobat ? kembali lagi di kaki lima street food, dimana kita merekomendasikan tempat sesuai dengan req sobat bahkan mereview dari grup-grup atau komunitas di sosmed dan lainnya.

kali ini kita terbang ke surabaya, wah.. surabaya merupakan salahsatu kota besar di indonesia ya.. kota yg di kenal sebagai kota pahlawan ini juga merupakan kota yg maju di berbagai bidang, di segi kuliner surabaya juga punya banyak sekali makanan yg lezat seperti sate klopo, angkringan cah solo, nasi bebek cak yudi dan kepiting asam manis mba fanny.
 memang lezat-lezat semua. dan ada yg tak kalah menariknya yaitu "rujak cingur ahmad jais".
ada yg tau rujak cingur ?apasih rujak cingur itu, yuk dengerin mbah wikipedia.org dulu hehe..rujak cingur ini merupakan salah satu makanan khas tradisional indonesia. makanan ini mudah di temukan di jawa timur untuk asalnya sendiri aslinya dari surabaya. namun di jawa timur khusus nya makanan rujak cingur ini berkembang pesat.

Rujak cingur ahmad jais || lezatalakakilima
dalam bahasa jawa sendiri cingur ini berarti mulut dalam hal kuliner ini menunjuk kedalam moncong sapi atau hidung sapi yg sudah di rebus dan di campurkan ke hidangan dengan di temani sayur yg segar. bukan moncong putih seperti partai di indonesia lho.
tentu berbeda dengan rujak tumbuk yg selama ini kita kenal.bagi anda yg suka rujak cingur,bahkan jika sedang berada di surabaya wajib datang ke rujak cingur ahmad jais ini. rasa rujak cingur di sini sangat enak sebanding dengan harga yg lumayan yaitu Rp. 45.000 .racikan rujak cingur ahmad jais ini pertama kali di racik oleh Ny. ng Giok Tjoe asal cina ini mempunyai ciri khas bumbu kacang mete,dan tentunya sangat berbeda dengan rujak-rujak pada umumnya.
rupanya kenapa bisa lumayan harganya karena bumbu kacang nya ini menggunakan kacang mete yg cukup mahal harganya. bumbu dari rujak cingur disini sangat khas dan tentunya membuat pengunjung ketagihan untuk datang kembali ke sini setelah menikmati rasanya yg nikmat ini.
sajian rujak cingur ini sangat menarik dengan makanan tambahan seperti  lontong, bengkoang, timun, kedongdong, nanas, dan beberapa sayuran segar yg tentunya ikut membuat cantik tampilan rujak cingur ahmad jais ini.
rujak cingur ahmad jais
Tempat rujak cingur ahmad jais || lezatalakakilima

untuk dapat menikmati rujak cingur ahmad jais ini sobat bisa datang langsung ke jalan Achmad Jais No.40, Peneleh, Genteng, Peneleh, Surabaya, Kota SBY, Jawa Timur 60274, Indonesia.
pokoknya terekomendasi banget wajib di kunjungi ketika sobat datang ke surabaya. meskipun soal harga lumayan manun sebanding juga dengan porsi yg di sajikan lumayan banyak bsia mengenyangkan perut sobat
jika sobat tidak tau tempat pastinya sobat bisa lihat di google map di bawah sebagai penunjuk arah ke tempat rujak cingur ini.

0 Response to "rujak cingur surabaya yg enak ya di jalan ahmad jais"

Post a Comment